Inilah Rangkaian Kegiatan Patroli R2 Patmor Sabhara Polresta Kediri

Tribratanews Polresta Kediri – R2 Patmor Sabhara POlresta Kediri  mengadakan patroli keliling, pada hari Kamis tanggal 13 Desember s/d Jumat tanggal 14 Desember 2018 pukul 18.00 s.d 06.00 WIB. Demikian rangkaian kegiatan tersebut.

 

Awalnya, pukul 18.30 wib anggota backbone,patmor, dan raimas melaksanakan apel pelaksanaan patroli di pimpin oleh Aiptu Prajaka memberikan arahan tentang mekanisme dalam pelaksanaan tugas rutin serta peningkatan barcode

 

“Pukul 19.00 – 21.30 wib Anggota Patmor melaksanakan giat pos malam yaitu di Pos simpang empat Ngadisimo. Petugas yang diterjunkan Aiptu Supari dan Brigadir Ary. B,” kata Kasubbag Humas Polresta Kediri, AKP Kamsudi.

 

Lalu ke Pos simpang empat adisucipto. Anggota yang terlibat, Bripka Senja dan Bripka Feri Adi. Arus lalin terpantau lancar situasi aman terkendali. Kemudian Pukul 22.00 wib Anggota Patmor melaksanakan apel peleton siaga yang dipimpin Pawas IPTU DEDI SUKIRNO di mako 2.0.

 

“Pukul 22.30 wib Anggota Patmor melaksanakan patroli di Stasiun Kediri pemantauan seputaran serta menghimbau penumpang agar waspada kemungkinan adanya GENDAM,situasi dilaporkan aman terkendali,” imbuh petugas.

 

Pukul 23.20 wib Anggota Patmor melaksanakan patroli di Kantor DPC PAN antisipasi kerawanan malam hari,situasi aman. Pukul 01.00 wib Anggota Patmor melaksanakan patroli di KPU KOTA KEDIRI dan berdialogis dengan security atas nama bapak Agung mengingatkan agar waspada keamanan logistik pemilu.

 

Kemudian Pukul 02.00 wib, Anggota Patmor melaksanakan giat patroli di Perum Banjaran dan berdialogis dengan security  An. gilang mengingatkan agar tetap waspada,situasi terpantau aman terkendali. Pukul 03.30 wib Anggota Patmor melaksanakan Patroli di SPBU Joyoboyo dialogis dengan petugas atas naa Bapak Raka sampaikan pesan agar meningkatkan kewaspadaan. Terakhir pukul 04.20 wib Anggota Patmor melaksanakan patroli di Lapas Kediri. (res/an).

 

 

bagikan artikel ini.Share on Facebook0Share on Google+0Tweet about this on TwitterShare on LinkedIn0