Disperindag Kota Kediri Gelar OPM Ramadhan di Kelurahan Lirboyo

Tribratanews Polresta Kediri – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Kediri kembali melakukan Operasi Masarah Murni (OPM). Kegiatan ini bertujuan untuk menstabilkan harga kebutuhan pokok menjelang bulan suci ramadhan.

 

OPM Ramadhan hari ini berlangsung di Kelurahan Lirboyo, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri. Kegiatan ini mendapatkan pengamanan dari bhabinkamtibmas setempat, Aiptu Hadi Suwignyo.

 

Petugas datang bersama Babinsa, pada Rabu, 16 Mei 2017 mulai Pkl.08.30 wib s/d selesai WIB. melaksanakan Pemantauan kegiatan OPM.

 

“Kegiatan ini dalam rangka menjelang Bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 1439 H yg di laksanakan oleh Disperindag Kota Kediri.,” kata Kasie Humas Polsek Mojoroto, Polresta Kediri, Aiptu Siti Astutik.

 

Adapun sembako yg di jual dalam Operasi Pasar Murni Sbb :

a)Beras @ 5 Kg Rp.46.000

b)Minyak Goreng @ 900ml Rp.9000

c)Gula @ 1 Kg Rp.9500

d)Telur @ 1 Kg Rp.21.000

 

Dalam kesempatan ini, petugas juga menghimbau kepada pembeli agar memakir kendaraannya dan harap di kunci ganda guna cegah curanmor. (res/an)

bagikan artikel ini.Share on Facebook0Share on Google+0Tweet about this on TwitterShare on LinkedIn0